PERBANDINGAN HARGA SAHAM DAN TRADING VOLUME ACTIVITY SEBELUM DAN SETELAH PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DALAM BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2017-2018
DOI:
https://doi.org/10.31937/akuntansi.v11i2.1476Abstrak
Perusahaan manufaktur mempunyai kegiatan utama yaitu melakukan pengelolaan bahan mentah hingga menjadi barang jadi, dalam proses ini perusahaan manufaktur berpotensi menghasilkan limbah yang dapat merugikan lingkungan dan juga masyarakat disekitarnya. Kesadaran untuk mengurangi kerugian ini dilakukan dengan melakukan kegiatan Corporate Social Responsibility dan mengungkapkannya dalam laporan tahunan perusahaan. Pengungkapan ini sangat penting dilakukan perusahaan untuk meningkatkan citra perusahaan dimata masyarakat dan pengungkapan ini bermanfaat untuk investor dalam mengambil keputusan berinvestasi, karena mengurangi information asymmetry yang dapat mengurangi ketidakpastian dalam mengambil keputusan investasi. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui perbandingan harga saham dan trading volume activity (TVA) sebelum dan sesudah pengungkapan Corporate Social Responsibility pada perusahaan manufaktur yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia periode 2017-2018. Sampel dipilih dengan menggunakan purposive sampling dan data sekunder dianalisis dengan menggunakan paired sample t-test. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 46 sampel perusahaan manufaktur yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia periode 2017-2018 dan melakukan pengungkapan Corporate Social Responsibility tahun 2018 dan 2019.Hasil penelitian ini adalah (1) tidak terdapat perbedaan harga saham pada sebelum dan setelah pengungkapan Corporate Social Responsibility 2018, (2) terdapat perbedaan trading volume activity (TVA) pada sebelum dan setelah pengungkapan Corporate Social Responsibility 2018, (3) terdapat perbedaan harga saham pada sebelum dan setelah pengungkapan Corporate Social Responsibility 2019, (4) terdapat perbedaan trading volume activity (TVA) pada sebelum dan setelah pengungkapan Corporate Social Responsibility 2019.
Kata Kunci: Pengungkapan Corporate Social Responsibility, harga saham, Trading Volume Activity (TVA)
Unduhan
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike International License (CC-BY-SA 4.0) that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.













